Monday, December 19, 2016

Ilmu Sosial Dasar Sebagai Salah Satu Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU)

ISD Sebagai Salah Satu Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU)



Contoh 2 foto nyata yang terjadi di masyarakat :















 Gambar diatas merupakan salah satu contoh nyata yang dialami oleh masyarakat di indonesia.
Banjir merupakan masalah alam yang sangat menghawatirkan masyarakat di indonesia. Setiap tahunya indonesia selalu dihadapkan oleh masalah banjir, kata banjir sendiri sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat indonesia, banjir ini sering melanda di beberapa kota-kota besar maupun di daerah-daerah yang sering dihadapkan oleh masalah banjir ini, penyebab terjadinya banjir ini bisa dari kondisi alam itu sendiri ataupun ketidaksadaran masyarakat indonesia akan bahayanya banjir yang akan dihadapi. Mungkin contoh banjir yang disebabkan oleh Faktor alam seperti ;
  • Curah hujan yang sangat tinggi dan lama sehingga menyebabkan sungai yang ada tidak dapat manampungnya dan terjadilah banjir bandang.
  • Air laut yang sedang pasang atau gelombang laut yang besar sehingga terjadilah Tsunami di pesisir pantai.

Adapun penyebab banjir yang disebabkan manusia sendiri yaitu ;
  •  Masyarakat yang sering membuang sampah sembarangan di sungai sehingga terjadinya saluran pembuangan air tidak lancar yang disebabkan oleh menumpuk nya sampah-sampah akibat ketidakperdulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan.
  •  Penebangan hutan yang tidak terkendali, tanpa memikirkan dampak akibat kerusakan hutan yang dapat menyebabkan banjir. Fungsi Hutan untuk meyerap air hilang akibat penebangan yang terus dilakukan secara terus menurus.
Solusi dari saya mungkin sudah seharusnya kita sebagai masyarakat indonesia untuk selalu menjaga alam yang ada di indonesia, karena dengan menjaga alam kita akan merasakan keindahan yang membuat masyarakat menjadi tentram, dan tidak lagi menghawatirkan bencana-bencana alam yang timbul, sadar akan dampak yang akan dialami oleh kita sendiri, dan tentunya menaati peraturan yang ada didalam masyarakat dengan tidak membuang sampah sembarang, peduli akan lingkungan, kurangi pembangunan-pembangunan yang menyebabkan tidak adanya resapan air, dan bersama-sama bergotong royong untuk menciptakan lingkungan yang bersih tanpa adanya sampah yang berserakan di lingkungan kita.





Gambar diatas merupakan kejadian longsor, kejadian longsor bisa disebut gerakan tanah dimana peristiwa yang terjadi karena adanya pergerakan batuan atau tanah, yang disebabkan oleh jatuhnya gumpalan bebatuan atau bisa juga gumpalan tanah, di indonesia sangat sering terjadi bencana tanah longsor ini. Hingga desember 2016 tercatat 177 orang tewas akibat tanah longsor di indonesia, tanah longsor ini sangat sering terjadi di daerah yang rawan terkena longsor tepatnya di kondisi lahan yang berbukit curam, kondisi ini mengancam masyarakat apalagi rumah yang di tempati tepat di bawah tebing / tanah berbukit yang memungkinkan terjadi nya longsor, bencana alam ini bisa di sebebkan juga oleh beberapa faktor lain diantarnya seperti :
1. Erosi yang disebabkan oleh aliran air (air hujan) dan membasahi permukaan tanah sehingga membuat tanah menjadi licin dan terjadi longsor.
2. Gempa bumi  yang menyebabkan getaran yang membuat bebatuan atau tanah yang lemah mengakibatkan juga terjadinya longsor
3.  Getaran yang terjadi akibat mesin yang terjadi saat melewati jalan yang berbukit, / atau bisa juga oleh bahan peledak.
4. Menebang pohon di sekitar lereng karena akar dari pohon ini berfungsi untuk membuat tanah menjadi kuat dan stabil. dan masih ada faktor2 lain yang menyebabkan terjadinya longsor.

Solusi dari saya mungkin kejadian tanah longsor yang terjadi di indonesia ini harus segera di tindak lanjuti, dengan tidak membangun rumah di bawah bukit yang curam, jangan menebang pohon di sekitar lereng, membuat acara penyuluhan kepada masyarakat terkait dengan bahayanya tanah longsor, karena masih banyak masyarakat yang belum memiliki kesadaran terkait dampak negatif yang akan terjadi, sehingga dengan diadakan nya penyuluhan terhadap masyarakat, diharapkan bisa membuka wawasan dan kesadaran dari masyarakat itu untuk tidak melakukan hal-hal yang menyebabkan kejadian longsor. Mungkin cukup sekian postingan ini dibuat terimakasih sudah berkunjung dan sampai jumpa di postingan berikutnya.








No comments:

Post a Comment